Cara Diet Sehat - Setiap wanita tentu mengidamkan memiliki tubuh yang sehat dan langsing. Tetapi terkadang, padatnya aktifitas serta kesibukan setiap harinya membuat wanita cenderung lupa mengurus kesehatan tubuhnya sehingga sistem metabolisme tubuhnya menurun. Jika sudah begitu, tubuh mereka biasanya cenderung mudah lelah, tidak bertenaga sehingga bisa menyebabkan kegemukan.
Anda tentu tidak menginginkan hal itu terjadi, bukan? Tenang saja, meskipun anda disibukkan dengan rutinitas setiap harinya, anda tetap bisa memiliki tubuh langsing hanya dengan mengonsumsi makanan sehat yang tepat.
Nah, seperti yang dilansir Prevention.com, berikut dibawah ini adalah 4 makanan sehat yang bisa membantu melangsingkan badan anda :
1. Buah berry
Segala jenis buah berry seperti strawberry, blueberry maupun blackberry yang kaya serat sangat baik untuk meningkatkan stamina dan metabolisme tubuh. Buah berry ini juga disinyalir sangat baik untuk kesehatan pencernaan dan pembunuh terbaik bagi lemak jahat penyebab kegemukan.
2. Bawang putih
Salah satu bumbu dapur ini sudah sejak dulu dikenal dengan beragam manfaatnya bagi kesehatan, termasuk untuk diet. Bahkan beberapa penelitian menyebutkan bahwa bawang putih sangat baik untuk meningkatkan metabolisme tubuh serta bisa membantu kelancaran program diet yang anda lakukan. Anda bisa mendapatkan tubuh yang yang langsing dan cantik hanya dengan mengonsumsi makanan ini.
3. Buah jeruk
Sama halnya dengan buah berry, buah jeruk juga bermanfaat untuk membuat tubuh anda langsing. Beragam nutrisi yang terdapat dalam buah ini disinyalir mampu menurunkan lemak dalam tubuh sehingga anda tidak perlu khawatir akan kegemukan.
4. Protein tanpa lemak
Protein tanpa lemak juga sangat cocok anda konsumsi ketika menjalankan program diet. Anda bisa mendapatkan protein tanpa lemak ini dengan mengonsumsi daging ayam atau daging kalkun. Daging semacam ini merupakan sumber protein yang baik untuk pencernaan dan peningkatan metabolisme tubuh anda. Meskipun makan daging, anda tidak perlu khawatir gemuk.
Itulah 4 jenis makanan sehat yang bisa melangsingkan badan yang bisa anda konsumsi. Tetapi jangan lupa, agar tubuh anda selalu sehat pastikan juga ada makan sehat lainnya yang anda konsumsi. Semoga bermanfaat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar